Kamis, 01 Agustus 2019

Siapa Bilang Kuliah di Universitas Bung Hatta Mahal? Ini Buktinya



Siapa bilang kuliah di swasta mahal? Ada beberapa universitas swasta di Padang ini justru memberikan kemudahan biaya kuliah, salah satunya adalah Universitas Bung Hatta (UBH). Biaya uang kuliah mahasiswa baru Universitas Bung Hatta (UBH) Tahun Akademik 2019/2020 dengan sistem paket hanya berkisar antara Rp5.250.000 - Rp.7.250.000 tergantung dengan program studi pilihan calon mahasiswa. Tidak hanya itu malahan pihak Universitas Bung Hatta juga memberikan kemudahan dengan pola 3 kali cicilan pada saat pendaftaran pertama kali.

Kebijakan itu sudah berlangsung sejak Tahun Akademik 2016/2017 dikeluarkan pihak Universitas karena selama ini masih ada anggapan bahwa biaya kuliah di Universitas Bung Hatta mahal.
Untuk lebih jelasnya berikut informasi seputar  biaya uang kuliah mahasiswa baru Universitas Bung Hatta Tahun Akademik 2019/2020 dengan sistem paket:
  1. Biayanya berkisar antara Rp.5.250.000  hingga Rp.7.250.000 tergantung dengan program studi pilihan calon mahasiswa.
  2. Biaya pada semester 1 tersebut dipaket menjadi satu yang termasuk di dalamnya uang pembangunan, uang kuliah semester satu, biaya PPKMB, jaket, buku pedoman,asuransi kesehatan, perpustakaan dan ICT. Dengan biaya tersebut mahasiswa sudah tinggal kuliah dan tidak ada biaya atau pungutan lain lagi hingga selesai sesuai dengan masa studi efektifnya.
  3. Biaya pada semester 1 sama dengan biaya pada semester II, namun pada semester III dan seterusnya makin menurun, bahkan pada semester VIII nantinya biaya hanya berkisar antara Rp. 1.098.000 s/d Rp. 3.278.000 tergantung dari program studi.
Calon mahasiswa dapat melihat lebih lengkapnya mengenai panduan pembayaran pendaftaran mahasiswa baru dan rincian uang kuliah di www.spmb.bunghatta.ac.id. atau kunjungi seputar Universitas Bung Hatta di https://bunghatta.ac.id/